Rabu, 16 Mei 2012

Mendengar Nasehat Orangtua

Mendengar Nasehat Orangtua



Salah satu hoby saya adalah menonton, dan kemarin itu saya asyik menonton film yang berjudul “Finding Nemo”. Sobat semua pernah ga nonton film ini…….? Itu loh film tentang ikan, yang tertangkap sama nelayan karena nggak mau mendengarkan perkataan dan nasehat ayahnya dan akhirnya dia terpisah dari ayahnya dan dimasukkan kedalam sebuah akuarium.

Alhasil karena rasa sayang dan cinta ayahnya kepada nemo, sang ayah berusaha keras untuk bisa menemukan anaknya yang agak nakal itu. Sang ayah bahkan rela mengorbankan dirinya agar dapat bertemu lagi dan menjalani hidup bersama dengan anak kesayangannya itu.
Saat sang ayah sedang berusaha mencari anaknya nemo, ayahnya mengalami kejadian yang menakutkan karena hampir saja dia dimakan oleh sekelompok burung. 
Singkat ceritanya ni, akhirnya setelah menghadapi begitu banyak rintangan sang ayah dapat bertemu dan bersatu lagi bersama anaknya nemo.
Benar-benar mengharukan film ini…..! Nggak ada ruginya uda nonton, dan bagi teman-teman yang belum nonton, ada baiknya ni nyempatin waktu buat nonton ni film juga :)

Nah dalam film ini kita bisa melihat makna yang begitu membangun, kalo dipikir-pikir hidup kita terkadang mirip sama nemo…? Kita terkadang nggak mau mendengarkan apa yang dinasehatkan oleh orang tua kita, walaupun sebenarnya kita tahu nasehat yang disampaikan itu baik buat kita.
Akibatnya kita pun memakan buah dari pelanggaran yang kita lakukan dari apa yang pernah dinasehatkan oleh orang tua kita. Hidup kita ibarat nemo yang terpisah dari ayahnya, ketika kita tidak mau mendengarkan nasehat positif dari orang tua kita dan kita justru melawan dan menjalani keinginan kita sendiri, yang akhirnya membuat kita jauh dan terpisah dari orang tua kita.
Hmmmm, sikap membangkang terhadap nasehat positif hanya akan membahayakan hidup kita, sebaliknya, untuk setiap ketaatan terhadap nasehat-nasehat positif yang kita terima dan lakukan akan membawa kita kepada kehidupan yang lebih baik.
Sobat ku semua apakah kita rindu untuk dapat mengalami dan memiliki kehidupan yang lebih baik lagi untuk masa depan kita…..? Untuk itu kita perlu belajar mendengar dan menaati setiap perkataan dan nasehat positif yang akan membangun hidup kita dengan kerelaan, bukan dengan terpaksa. Dan jangan abaikan nasehat yang baik yang diberikan orang tua kita. Semuanya demi kebaikan kita, baik untuk masa sekarang maupun yang akan datang.
Salam Kasih, Semoga bermanfaat ya buat sobat semuanya :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar